STRATEGI RSUD dr. MOHAMMAD ZYN KABUPATEN SAMPANG DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN PUBLIK PADA ASPEK PARTISIPASI MASYARAKAT

Dewi Sartika, Abdurahman Abdurahman, Erina Saputri

Abstract


Setiap penyelenggara pelayanan publik memiliki klasifikasi aspek-aspek kunci yang menjadi konsentrasi atau prioritas pada upaya peningkatan kualitas pelayanan publik. Aspek partisipasi masyarakat merupakan salah satu aspek yang jarang digarap serius oleh penyelenggara pelayanan publik. Hal tersebut yang menjadi pendorong untuk mengetahui bagaimana strategi RSUD dr. Mohammad Zyn sebagai penyelenggara pelayanan publik dalam menumbuhkan dan memanfaatkan partisipasi masyarakat pada upaya peningkatan kualitas pelayanan. Penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data spiral [Creswell, 1998;143]. Sementara itu, kajian teoritis Koles, et al [2004;11] meliputi 1) Raise public awareness of the planning project and related planning issues, dilakukan dengan mengkomunikasikan kegiatan dan produk rumah sakit melalui sosialisasi dengan proses jaring masyarakat sekitar, 2) Educate the public about these issues so that an informed opinion be can given, dilakukan dengan sosialisasi kepada masyarakat tentang informasi pelayanan kesehatan dan aturan yang ada di RSUD dr. Mohammad Zyn, 3) Gather input from the public regarding their opinion , dilakukan dengan proses penjaringan masyarakat yang dilakukan untuk menyampaikan masukan berdasarkan keinginan masyarakat, 4) Engage the public in decision making , dilakukan dengan menampung segala masukan dari masyarakat untuk diproses pada beberapa tahap level manajerial. Meskipun demikian, masih diperlukan strategi yang lebih efektif dan efisien bagi RSUD dr. Mohammad Zyn dalam upaya menumbuhkan dan memanfaatkan partisipasi masyarakat.


Keywords


Strategi, Partisipasi, Pelayanan

Full Text:

PDF

References


Dr. Drs. Ismail Nurdin, M. (2019). Kualitas Pelayanan Publik (perilaku aparatur dan komunikasi birokrasi dalam pelayanan publik). Surabaya: Media Sahabat Cendekia.

Dr. Hardiyansyah, M. (2018). Kualitas Pelayanan Publik (edisi revisi). Yogyakarta: Gava Media.

Mulyawan, D. R. (2016). Masyarakat, Wilayah, dan Pembangunan. UNPAD Press.

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 2014 Tentang Dewan Pengawas Rumah Sakit. (n.d).

Purwanto, D. A., Tyastianti, M.Q.M, D. D., Taufiq, M.Si, D. A., & Novianto, S.Sos. M.Si, W. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS Pelayanan Publik .Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Silalahi, MA, D. U., & Syafri, S.Si, P. W. (2015). Desentralisasi dan Demokrasi Pelayanan Publik (Menuju pelayanan pemerintah daerah lebih transparan, partisipatif, responsif dan akuntabel). Jatinangor: IPDN PRESS.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan Publik. (n.d.).

Wijaya, Pudjiarti, E. S,

& Winarni, A. T. (2018). Buku Ajar Tata Kelola Pemerintahan Yang Baik. Semarang: Pustaka Magister.




DOI: http://dx.doi.org/10.53712/aspirasi.v5i1.2583

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexed by:

Published by Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Madura
Jl. Raya Panglegur Km 3,5 Pamekasan
Phone: (0324) 322231
website:http://ejournal.unira.ac.id/index.php/jurnal_aspirasi

Email: aspirasi@uniira.ac.id 

Creative Commons License
ASPIRASI by Universitas Madura is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.